Kamis, 06 Juli 2017

Fauzi Saleh, Sukses Berbisnis Properti dengan Kepedulian Sosial yang Tinggi




Latar belakang pendidikan rendah memang bukan menjadi masalah ketika seseorang ingin terjun ke dalam dunia berbisnis properti. Salah satu contohnya adalah Fauzi Saleh.

Seorang pengusaha yang sukses mengelola bisnis mereka dengan latar belakang pendidikan yang rendah.

Ia hanya seorang lulusan SMP yang berhasil menjalankan bisnis properti dengan kesuksesan yang luar biasa. Simak kisahnya di bawah ini.

Latar Belakang Fauzi Saleh
Fauzi Saleh adalah anak asli Betawi, ia dilahirkan di Tanah Abang Jakarta. Ia bukan seorang yang memiliki latar pendidikan yang tinggi, Fauzi Saleh hanyalah seorang lulusan SMP. Dengan hanya memiliki ijazah SMP, tentu sulit sekali mendapatkan pekerjaan yang layak di Jakarta.

Dengan status yang hanya lulusan SMP yang ia selesaikan pada tahun 1966 pekerjaan yang ia dapatkan saat itu hanya berkutat pada kelas rendahan saja. Berbagai pekerjaan ia jalani seperti menjadi tukang cuci mobil di sebuah bengkel, penjaga gedung, tukang taman dan terakhir menjadi seorang pegawai.

Meskipun hanya bekerja dengan gaji pas-pasan, Fauzi Saleh saat itu tetap berpikir keras bagaimana caranya agar bisa meningkatkan taraf hidup keluarganya. Lalu sedikit demi sedikit ia mulai menyisihkan gajinya untuk ditabung.

Tidak terasa, uang tabungan dari menyisihkan gajinya tersebut terkumpul sebesar 30 juta. Dari sinilah awal mula bibit kesuksesan berbisnis properti yang dikelola Fauzi Saleh berkembang. Dari uang 30 juta tersebut lantas ia belikan sebidang tanah 6 x 15 meter yang terletak di Jakarta Selatan.

Mulai Berbisnis Properti Dari Skala Kecil
Dari modal 30 juta yang dibelikan tanah tersebut, dengan prinsip “Bismillah” ia pun mulai usaha properti kecil-kecilan dengan membangun sebuah rumah.

Selengkapnya :  http://blog.citragran.com/content-1017-fauzi-saleh-sukses-berbisnis-properti-dengan-kepedulian-sosial-yang-tinggi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar