Senin, 14 Agustus 2017

Kayu Jati dan Kayu Mahoni untuk furniture



Saat ini semakin banyak yang menggunakan tema tradisional untuk tempat tinggalnya . Karena itulah, toko mebel kayu jati semakin banyak dikunjungi oleh konsumen yang mencari furniture berbahan dasar kayu jati. Furniture berbahan dasar kayu ini, memang banyak dipilih oleh masyarakat, karena kualitasnya yang bagus (kuat dan tahan lama). Selain itu, furniture yang terbuat dari kayu ini lebih terkesan mewah dan elegan. Hal ini disebabkan karena tekstur serta serat kayu yang sarat akan nilai dekoratif, sehingga memberikan nilai tambah pada kayu ini. Cara merawat furniture kayu jati cukup mudah dibandingkan kayi lain karena kayu ini kokoh dan lebih tahan lama. Maka wajarlah, jika kayu jati ini menjadi primadona tidak hanya di Indonesia, tetapi juga hingga level Internasional.

furniture kayu jatiNamun, berbagai kelebihan kayu jati ini tentu saja akan berdampak pada harganya yang cukup tinggi. Sehingga, tidak semua orang mampu untuk membeli furniture berbahan kayu ini. Nah, untuk kalian yang senang dengan furniture berbahan dasar kayu namun merasa furniture kayu jati ini terlalu mahal, tidak perlu kuatir karena bisa memilih jenis kayu yang lain, yaitu kayu mahoni.

Kayu ini merupakan salah satu jenis kayu yang paling disukai oleh para pengrajin furnitur, karena selain harganya yang murah, kayu ini juga sangat mudah untuk diproses. Kayu ini mudah untuk dipotong dan memiliki serat yang menarik, selain itu mudah untuk dipaku  dan cukup kokoh, juga sangat mudah untuk proses finishingnya. Proses finishing pada kayu ini biasanya dengan dipolitur agar terlihat mengilap.

Selain berbagai kelebihan di atas, kayu ini juga sangat umum untuk dijadikan meja makan karena tahan lama, dan tahan terhadap noda dan kerusakan air. Sementara, jika kayu ini dijadikan sebagai pintu maka akan bermanfaat untuk meredam kebisingan, karena kemampuan meredam suaranya yang sangat baik.

Selengkapnya : http://blog.citragran.com/content-1136-kayu-jati-dan-kayu-mahoni-untuk-furniture.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar