Kamis, 25 Agustus 2016

Hidup Bersih & Sehat Dengan Merawat Kebersihan Kulkas


Masih ingatkah Anda dengan istilah “Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat”? Pakar kesehatan pun setuju, dengan menjaga kesehatan tubuh tentu akan menumbuhkan jiwa yang sehat. Selain itu, pernahkah Anda mendengar istilah “Kita adalah apa yang kita makan”? Jelas, apapun yang kita makan tentunya mencermikan diri kita serta kesehatan dalam tubuh kita.

Faktor baik serta sehatnya makanan yang kita konsumsi, tentu tidak terlepas dari cara memasak serta menyimpan makanan tersebut. Salah satunya adalah menyimpan makanan di lemari kulkas. Bayangkan, apabila lemari kulkas Anda membuat bau tidak sedap dan kotor. Tentu akan memengaruhi kualitas makanan. Untuk itu berikut adalah beberapa cara agar hidup lebih bersih & sehat melalui langkah sederhana menjaga kebersihan kulkas;

Bersih-bersih Secara Berkala
Untuk merawat serta menjaga kualitas kulkas, pastikan Anda membuat jadwal rutin secara berkala, untuk membersihkan bagian dalam maupun luar kulkas. Apabila Anda menggunakan lap hangat atau panas, pastikan tidak secara langsung Anda membersihkan beberapa rak yang berbahan keramik atau plastik, agar mencegah keretakan pada bagian permukaan rak tersebut.
Pastikan juga sebelum Anda membersihkan beberapa bagian kulkas, untuk selalu mencabut stop kontak listrik untuk menghindari kerusakan kulkas;

Gunakan Baking Soda & Air Hangat
Selanjutnya, untuk mengangkat berbagai noda di dalam lemari kulkas, pastikan Anda menggunakan baking soda yang dicampur air hangat. Hal tersebut tentunya terbukti secara ampuh untuk menghilangkan berbagai macam kotoran maupun noda dalam kulkas. Takaran yang dibutuhkan pun sederhana. Hanya membutuhkan dua sendok makan baking soda, lalu campur dengan air hangat, setelah itu bilas hingga bersih;
Gunakan Biji Kopi Penyerap Aroma tak Sedap
Sudah bersih namun masih dapat mencium aroma tak sedap? Coba Anda taruh beberapa biji kopi atau serbuk kopi di beberapa bagian sudut kulkas. Fungsinya tidak lain adalah kopi dapat menyerap bau atau pun aroma yang tidak menyedapkan sehingga kulkas pun dapat bersih dan segar kembali seperti semula;


Bersihkan Debu pada Bagian Mesin Kulkas
Bagian besi dapat menarik berbagai debu di sekitar kulkas. Sehingga, tidak heran bila pada bagian tersebut rentan rusak dan menghambat proses pendinginan. Maka dari itu, pastikan Anda selalu membersihkan pada bagian luar mesin agar menghindari kerusakan sistem sehingga dapat terhindar dari kerusakan.

Untuk bagian pintu kulkas, khususnya yang berbahan besi, gunakan bahan kimia yang dapat mencegah kerusakan permukaan besi seperti menggunakan baby oil ataupun sabun pembersih biasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar